Sport  

Tundukkan Rajawali, Borneo makin dekat dengan playoff

Jakarta (ANTARA) – Borneo Hornbills sukses menyentuh kemenangan ke-10 di IBL 2024 sekaligus membuka peluang mereka ke babak playoff semakin lebar usai meraih kemenangan tipis 91-88 atas Rajawali Medan di GOR Unimed, Medan, Rabu malam (19/6).

Dengan kemenangan ini, Borneo berhasil menyalip Rajawali di klasemen sementara IBL 2024. Borneo di peringkat tujuh dengan 10 menang dan 14 kalah (10-14), sementara Rajawali di posisi sembilan dengan 9-15.

Kedua tim masih menyisakan dua laga untuk dimainkan di musim reguler. Tim yang lebih banyak mendapat kemenanganlah yang berhak melaju ke babak playoff IBL 2024.

“Setiap pertandingan seperti playoffs bagi kami. Tidak ada pesta untuk saat ini. Kami harus segera kembali ke rumah dan memenangkan dua pertandingan terakhir,” kata Akeem Scott dikutip dari laman IBL.

Pertandingan berjalan ketat hingga detik-detik terakhir, namun Borneo akhirnya keluar sebagai pemenang berkat performa impresif mereka.

Awalnya, keunggulan 10 poin Borneo yang sudah dicapai di babak pertama sempat hilang ketika mereka gagal mengantisipasi Patrick McGlynn IV, yang mencetak empat poin berturut-turut untuk membawa Rajawali unggul 51-47 di kuarter tiga. Hendra Thio menambah dua poin dari free throw, memperlebar keunggulan Rajawali. Namun, masalah konsistensi kembali menghantui tim tuan rumah.

Dua turnover yang terjadi di pertengahan kuarter ketiga sangat merugikan Rajawali. Turnover tersebut tercipta karena pertahanan kuat dari pemain Borneo, yang memanfaatkan kesempatan tersebut melalui Akeem Scott. Sebuah assist akrobatik dari Scott berhasil dieksekusi dengan tenang oleh M. Ary Daffa di bawah ring, memaksa coach Raoul Miguel Hadinoto meminta time-out untuk memotong momentum. Borneo unggul sementara dengan skor 62-56.

Pergerakan Akeem Scott benar-benar merepotkan pertahanan Rajawali. Di kuarter ketiga ini, Scott berperan besar dalam membangun kembali keunggulan Borneo, mulai dari steal, assist, hingga mencetak sembilan poin. Hingga akhir kuarter ketiga, tim tamu memimpin dengan skor 72-67.

Memasuki kuarter keempat, Borneo langsung melesat dengan mencetak 14 poin tanpa balas dalam waktu kurang dari tiga menit, memperlebar jarak menjadi 19 poin (86-67) dari Rajawali.

Namun, Borneo menemui kesulitan untuk menyelesaikan pertandingan. Rajawali justru berhasil memangkas margin hingga tersisa tiga poin di 31 detik terakhir. Borneo mendapatkan dua free throw, namun gagal dieksekusi oleh Steve Taylor Jr. Beruntung, Michael Qualls berhasil mengamankan offensive rebound yang menghentikan perlawanan Rajawali.

Kontribusi dari pemain cadangan Borneo menjadi pembeda dengan mencetak 43 poin. Akeem Scott menyumbang 26 poin, sementara M. Ary Daffa menambahkan 17 poin. Dari tim inti, Michael Qualls mencetak 22 poin dan 13 rebound. Steve Taylor Jr. menutup malamnya dengan 15 poin, 9 rebound, dan 7 assist. Jamarr Andre Johnson turut menyumbang 11 poin.

Rajawali sebenarnya telah berusaha keras untuk mempertahankan poin di kandangnya. Namun, Borneo terlalu tangguh, terutama saat Rajawali mengalami masalah dengan turnover di mana Rajawali melakukan 20 turnover di laga ini.

Patrick McGlynn memimpin perolehan poin dengan 27 poin, disusul Jabari Bird dengan 20 poin, Jonas Zohore Bergstedt mencetak 11 poin dan 13 rebound, Hendra Thio 11 poin, dan Julius Caesar Wongso 10 poin.

Kemenangan ini sangat penting bagi Borneo, karena menambah jumlah kemenangan mereka menjadi 10 kali. Mereka juga unggul head-to-head dari Rajawali untuk musim ini (2-0). Meski demikian, Borneo masih harus memenangkan dua pertandingan terakhir untuk memastikan langkah mereka ke playoff IBL 2024. Rajawali juga masih memiliki peluang ke babak playoff, asalkan mereka bisa menang dalam dua laga terakhir dan Borneo menelan kekalahan berturut-turut.

Baca juga: Tundukkan Tangerang Hawks, Dewa United raih kemenangan ke-20 musim ini

Baca juga: IBL 2024, Satria Muda Pertamina Jakarta lepas mantan pemain NBA

Baca juga: Pebasket Govinda: Habis shalat Id berburu makanan di rumah keluarga

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *