Berikut sajian berita bidang ekonomi yang dirangkum LKBN ANTARA.
Mantan Menteri BUMN Tanri Abeng meninggal dunia
Mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu mengatakan bahwa Mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN Tanri Abeng telah meninggal dunia pada Minggu dini hari pukul 02.36 WIB.
“Meninggal dunia tadi malam sekitar pukul dua, di Rumah Sakit Medistra,” kata Said saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Minggu (23/6).
Selengkapnya baca di sini.
Menperin jajaki peningkatan kerja sama industri otomotif dengan Jepang
Menteri Perindustrian RI Agus Gumiwang Kartasasmita bertemu dengan Menteri Ekonomi, Perdagangan, dan Industri Jepang (METI) Ken Saito untuk membahas peningkatan kerja sama sektor industri manufaktur terutama otomotif.
Dalam pertemuan tersebut, dikutip dari siaran pers Kemenperin, Minggu (23/6), Agus memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan otomotif Jepang yang hingga kini terus melakukan kegiatannya dengan positif, termasuk melakukan pendalaman struktur dengan melibatkan industri kecil dan menengah dalam ekosistem produksi otomotif Indonesia.
Selengkapnya baca di sini.
PUPR: Padat Karya pemeliharaan jalan menyerap 51.964 tenaga kerja
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan serapan tenaga kerja Padat Karya Tunai (PKT) pemeliharaan jalan dan jembatan pada pertengahan 2024 mencapai 51.964 orang.
“Pembangunan infrastruktur padat karya bertujuan untuk menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan daya beli masyarakat, PKT juga bertujuan mendistribusikan dana hingga ke desa/pelosok,” ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Jakarta, Minggu (23/6).
Selengkapnya baca di sini.
Jembatan Omah Buruh mulai dibuka pekan depan
Jembatan penghubung kawasan industri East Jakarta Industrial Park (Ejip) dan Megalopolis Manunggal Industrial Development (MM2100) yang dikenal dengan Jembatan Omah Buruh Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, mulai dibuka pekan depan.
“Segera dibuka dalam waktu dekat. Saat uji coba pembukaan, jembatan ini belum dapat dilalui kendaraan tonase besar,” kata Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi Henri Lincoln di Cikarang, Minggu (23/6).
Selengkapnya baca di sini.
Garuda Indonesia mulai angkut kepulangan jamaah haji Indonesia 2024
PT Garuda Indonesia mulai mengangkut kepulangan jamaah haji Indonesia tahun 2024 dari Tanah Suci dengan menggunakan pesawat berbadan lebar yang telah disiapkan oleh maskapai tersebut.
“PT Garuda Indonesia secara resmi mulai melaksanakan penerbangan Haji Fase II (kepulangan) untuk memulangkan para jamaah haji kembali ke Tanah Air,” kata Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra dalam keterangan di Jakarta, Minggu (23/6).
Selengkapnya baca di sini.
Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2024