Politik kemarin, situasi Gaza hingga persiapan Pilkada 2024



Jakarta (ANTARA) – Beragam berita politik telah diwartakan Kantor Berita Antara, berikut kami rangkum berita pilihan kemarin yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi untuk mengisi pagi Anda.

Ketua Komisi I apresiasi Prabowo tunjukkan ketegasan terhadap Israel

Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid mengapresiasi sikap Menteri Pertahanan (Menhan) RI sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto pada konferensi tingkat tinggi (KTT) terkait Gaza di Amman, Jordania (11/6), yang menunjukkan ketegasan Indonesia terhadap Israel.

“Sikap ini menunjukkan ketegasan Indonesia terhadap berbagai pelanggaran hukum internasional yang dilakukan Israel, namun negara-negara besar seolah abai dan terus membiarkan sehingga korban warga sipil di Gaza terus berjatuhan,” kata Meutya dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat.

Selengkapnya klik di sini.

Panglima siapkan tiga pesawat untuk bawa warga Palestina ke Indonesia

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memastikan pihaknya telah menyiapkan tiga unit pesawat guna mengangkut warga Palestina yang menjadi korban luka-luka akibat perang untuk dirawat di Indonesia.

Dari paparan yang dilakukan di Kantor MUI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, Agus menjelaskan tiga pesawat milik TNI AU tersebut diantaranya Boeing-737 400/500 serta Hercules C-130 tipe J dan Tipe H.

Selengkapnya klik di sini.

TNI sebut masyarakat sipil berpeluang ke Gaza bantu warga Palestina

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengatakan masyarakat sipil berpeluang bergabung dengan pasukan perdamaian untuk membantu warga Palestina yang menjadi korban perang di Gaza.

“Kemenlu yang akan mengatur ya,” kata Agus saat ditemui di kantor MUI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat.

Selengkapnya klik di sini.

Menko Polhukam minta perangkat desa pastikan pilkada berjalan kondusif

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Hadi Tjahjanto meminta seluruh perangkat desa memantau tahapan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 agar dapat berjalan dengan kondusif.

“Seluruh perangkat desa harus berupaya sehingga tercipta suatu kedamaian dalam pemilihan kepala daerah,” kata Hadi Tjahjanto saat membuka Rapat Kerja Nasional Desa Bersatu dan Peringatan Satu Dasawarsa UU Desa di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (13/6), sebagaimana dikutip dari siaran pers yang diterima ANTARA, Jumat.

Selengkapnya klik di sini.

TNI AL kerahkan 2 kapal perang untuk Latma Malindo Jaya di Kinabalu

TNI Angkatan Laut mengerahkan dua kapal perang dari Komando Armada II yaitu KRI Frans Kaisiepo-368 dan KRI Sampari-628 untuk mengikuti Latihan Bersama (Latma) Malindo Jaya 27AB/24 di perairan sekitar Kota Kinabalu, Malaysia, sekitar akhir Juni.

Kepala Staf Koarmada (Kaskoarmada) II Laksamana Pertama TNI Isswarto melepas langsung keberangkatan dua kapal perang itu sekaligus mengecek kesiapan mereka mengikuti Latma Malindo Jaya dalam apel gelar kesiapan dan upacara pelepasan di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung, Surabaya, Jawa Timur, Jumat.

Selengkapnya klik di sini.

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Sigit Pinardi
Copyright © ANTARA 2024



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *